FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENERAPAN PATIENT SAFETY SASARAN 1, 3, DAN 5 OLEH PERAWAT DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT CAHYA KAWALUYAN KABUPATEN BANDUNG BARAT
Kata Kunci:
Kerja Sama Tim, Komunikasi, Lingkungan Kerja, Motivasi, Pelatihan, Penerapan Patient Safety, Pengetahuan, PerawatAbstrak
Masalah keselamatan pasien masih belum terlaksana dengan baik dan sesuai dengan harapan, sehingga keselamatan pasien merupakan permasalahan yang sangat perlu diperhatikan dalam pelayanan kesehatan di rumah sakit. Jumlah insiden keselamatan pasien berdasarkan SKP 1-6 tahun 2018 di RS Cahya Kawaluyan sebanyak 80 kasus, dimana yang paling sering terjadi adalah pada SKP 1, 3 dan 5. Penelitian ini bertujuan mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan penerapan patient safety sasaran 1, 3, dan 5 oleh perawat.Penelitian ini menggunakan rancangan survei analitik. Jumlah sampel sebanyak 41 responden diambil dengan teknik total sampling. Sumber data menggunakan data primer yang diambil langsung dari responden melalui pengisian kuesioner dan observasi. Data diolah secara univariat dan bivariat dengan uji chi square.Hasil penelitian menunjukan 48,8% responden mempunyai pengetahuan patient safety yang baik, 63,4% responden dengan motivasi tinggi, lebih dari setengahnya responden (58,5%) belum pernah mengikuti pelatihan, 90,2% responden mempunyai komunikasi yang baik, 80,5% responden mempunyai lingkungan kerja baik, 51,2% responden mempunyai kerja sama tim kurang baik. Sebanyak 61% responden mempunyai penerapan patient safety yang baik. Terdapat hubungan antara pengetahuan (p 0,006), motivasi (p 0,015), lingkungan kerja (p 0,0001), dan kerja sama tim (p 0,001) dengan penerapan patient safety sasaran 1, 3, dan 5 oleh perawat, sedangkan pelatihan (p 0,165) dan komunikasi (p 0,281) tidak berhubungan dengan penerapan patient safety.Disarankan kepada manajemen rumah sakit untuk meningkatkan kompetensi perawat dalam pelaksanaan patient safety dengan mengadakan pelatihan serta melakukan bimbingan dan pengawasan dalam pelaksanaan patient safety.